Gunung Ciremai merupakan gunung tertinggi Jawa Barat, berdiri soliter dengan puncak tertinggi 3078 mdpl , berbatasan dengan tiga kabupaten yaitu kabupaten Kuningan, kabupaten Cirebon dan kabupaten Majalengka. Perubahan kawasan hutan gunung Ciremai menjadi Taman Nasional Gunung Ciremai (TNGC) ditunjuk oleh Menteri Kehutanan pada 19 Oktober tahun 2004.
Tepatnya hari ini tanggal 19 Oktober 2024 TNGC Memperingati HUT yang ke-20, Kami memeriahkan HUT TNGC dengan potong tumpeng sebagai bentuk rasa syukur kami selama 20 tahun ini berjalan dengan baik serta dimeriahkan dengan beberapa hiburan yang diikuti oleh semua pegawai tepatnya di Hotel Pepabri.
Sobat Ciremai, sebagai manusia kita tidak lupa untuk bersyukur kepada tuhan YME, dan di Hari Ulang Tahun TNGC semoga gunung Ciremai tetap lestari dan Hijau. Sobat Ciremai, Mari kita jaga lingkungan dan jangan merusak alam, agar mata air tetap terjada dan masyarakat sekitar kawasan tetap merasakan nikmat yang diberikan oleh gunung Ciremai.