HARI BAKTI RIMBAWAN TAHUN 2014
Tanggal : 16 Maret 2014 Pukul : 08.00 Tempat : Kantor Balai TNGC
Tanggal : 16 Maret 2014 Pukul : 08.00 Tempat : Kantor Balai TNGC
Pada tanggal 16 Maret 2013 yang lalu bertepatan dengan Hari Bakti Rimbawan Tahun 2013 telah dilaksanakan pencanangan Restorasi Kawasan TNGC dengan menggunakan Metode Miyawaki. Kegiatan restorasi dilaksanakan pada areal seluas 1 hektar di Blok Bintangot, Desa Seda, Kabupaten Kuningan yang termasuk pada wilayah kerja Resort Mandirancan SPTN I Kuningan.
Metode Miyawaki telah banyak dilakukan di Jepang dan di belahan dunia lainnya yang dilakukan untuk merestorasi lahan/hutan terdegradasi dan telah terbukti sebagai metode tercepat yang dapat menjamin pertumbuhan tanaman berdasarkan pada prinsip ekologi. Tumbuhan ditanam pada kepadatan yang tinggi sehingga setiap tanaman berkompetisi untuk mendapatkan sumber daya (cahaya matahari dan nutrisi)