Sambut Libur Akhir Tahun, Balai TNGC Gelar ‘Operasi Ciremai Sejahtera’

Tak ada hari libur. Petugas Balai Taman Nasional Gunung Ciremai (TNGC) bersama mitra Masyarakat Pengelola wisata alam Gunung Ciremai (MPGC) tetap melakukan pelayanan pengunjung pada musim libur akhir tahun. Padahal instansi pemerintah lain mungkin menutup pelayanan.

“Sudah biasa. Setiap libur lebaran dan akhir tahun memang kami melakukan pelayanan kepada pengunjung wisata alam”, ungkap Hamdan, Polisi Kehutanan Balai TNGC saat dihubungi via telepon kemarin (22/12).

Ya, kegiatan pelayanan keamanan, ketertiban, dan kenyamanan pengunjung ini digelar pada 23 sampai 31 Desember 2019 seperti dikatakan Kepala Balai TNGC, Kuswandono melalui Humas, Agus Yudantara.

“Justru saat hari libur kita mesti tingkatkan pelayanan pengunjung wisata”, ungkap Agus.

“Ada 67 petugas Balai TNGC yang diterjunkan pada 64 titik lokasi wisata alam gunung Ciremai yang tersebar di Kuningan dan Majalengka, Jawa Barat”, katanya.

“Bila ditambah dengan personil MPGC, maka jumlah petugas operasi bisa mencapai 100an lebih orang”, lanjut Agus.

Saat ditanya pendakian gunung Ciremai, pria usia matang ini menjawab diplomatis.

“Dibuka atau ditutupnya pendakian, akan dibahas dua atau tiga hari ke depan dengan pertimbangan tim verifikasi lapangan”, jawab Agus.

“Namun yang jelas meskipun masih ditutup, tetap ada petugas yang patroli di empat jalur pendakian”, pungkas Agus.

Sementara itu, Forum Ciremai (FC) yang menaungi para pemegang Izin Usaha Pemanfaatan Jasa Wisata Alam (IUPJWA) berharap libur panjang ini dapat meningkatkan kunjungan wisatawan ke gunung Ciremai.

“Semoga dengan banyaknya pengunjung bisa membawa berkah bagi semua pihak”, harap Dedi Tato, Ketua FC (17/12).

#sobatCiremai sudah punya rencana untuk mengisi libur akhir tahun ini?.

So, ayo ke taman nasional. Ayo kunjungi wisata alam gunung Ciremai demi kedaulatan masyarakat setempat dalam upaya mendukung industri pariwisata lokal.

[Teks & Foto © BTNGC | 122019]

Ikuti Kami